3 Cara Cek Kuota Paket As Internet

Posted on
Pengguna Internet dengan kartu as memang cukup banyak, terutama pengguna smartphone, sebab paket as internet lebih murah untuk paket smartphone seperti Android maupun Apple. Bagi Anda pengguna internet kartu as tentu ingin tahu cara cek kuota paket as internet yang tersisa agar Anda tidak kecewa jika kuota habis disaat Anda mendownload file penting atau lagi asik browsing.
Ada 3 Cara cek kuota paket as internet yang umum dilakukan:
  1. Menghubungi *889# – maka otomatis sisa kuota paket internet Anda akan terlihat di ponsel atau di modem Anda. Jika Anda menggunakan modem yang tidak support panggilan keluar maka sebaiknya Anda gunakan cara yang lain (poin 2 dan 3);
  2. Mengirim SMS ke 3636 dengan mengetikkan UL<space>INFO – maka secara otomatis akan ada sms balasan dari 3636 berisi sisa kuota paket as internet Anda beserta masa aktifnya.
  3. Cek Online dengan T-Care – Silahkan cek kuota internet Anda melalui link website telkomsel berikut: http://mobi.telkomsel.com/profil/profileinternet ; Penggunaan internet jika mengakses link tersebut tidak dikenakan biaya atau kuota internet, jadi tidak usah khawatir meskipun tidak ada pulsa atau kuota internet as Anda tetap bisa terhubung.

Cek Kuota Paket As Internet

Cek Kuota Paket As Internet

Demikianlah 3 Cara Cek Kuota Paket As Internet, jika Anda mengetahui cara lain yang belum kami sebutkan, jangan ragu untuk memberikan komentar dibawah ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *